Berilah tanda silang (x) pada huruf A, B, C, atau D di depan jawaban yang benar!
1. Bagian daun yang melakukan fotosintesis adalah ....
A. plastida D. kortex
B. lenti sel E. kutikula
C. stomata
2. Berikut ini merpakan faktor yang mempengaruhi jalannya fotosintesis, kecuali ....
A. kadar oksigen D. kadar air
B. kadar karbondioksida E. suhu
C. kadar sinar matahari
3. Yang berfungsi mengangkut hasil fotosintesis adalah ....
A. xilem D. lenti sel
B. stomata E. palisade
C. floem
4. Jaringan epidermis pada bagian bawah daun berubah bentuk menjadi ....
A. lapisan kutikula D. lentisel
B. lapisan lilin E. palisade
C. stomata
5. Jaringan meristem terdapat pada bagian tumbuhan, kecuali ....
A. lembaga D. kambium
B. ujung akar E. daun
C. ujung batang
6. Sistem tunas terdiri dari bagian tumbuhan berikut kecuali ....
A. akar D. kuncup
B. batang E. bunga
C. daun
7. Tumbuhnya akar ke bawah merupakan gerak ....
A. geotropisme D. hidrotropisme
B. nasti E. kemonasti
C. fototropisme
8. Ujung akar dapat tumbuh memanjang karena adanya ....
A. jaringan epidermis D. jaringan sklerenkim
B. jaringan kolenkim E. jaringan meristem
C. jaringan parenkim
9. Gerak akar menuju sumber air ini disebut gerak ....
A. hidrotropisme positif D. geotropisme negatif
B. hidrotropisme negatif E. tigmotropisme
C. geotropisme positif
10. Tempurung kelapa sangat keras karena tersusun dari ....
A. jaringan epidermis D. jaringan sklerenkim
B. jaringan kolenkim E. jaringan meristem
C. jaringan parenkim
11. Berikut ini yang tidak termasuk dalam hama adalah ....
A. tikus D. hama wereng
B. ulat sutra E. babi hutan
C. gajah liar
12. Jaringan yang berfungsi sebagai tempat penyimpanan cadangan makanan
adalah ….
A. jaringan epidermis D. jaringan sklerenkim
B. jaringan kolenkim E. jaringan meristem
C. jaringan parenkim
13. Gerakan putri malu menutup daun saat disentuh disebut sebagai gerak ....
A. geotropisme D. tigmonasti
B. hidrotropisme E. fotonasti
C. fototropisme
14. Tumbuhan dikotil dapat memperbesar batang karena terdapatnya ....
A. korteks D. lentisel
B. stele E. intipati
C. kambium
15. Gerak fototropisme ditunjukkan oleh gerak ….
A. bunga pukul empat menutup daun di sore hari
B. akar mendekati sumber air
C. bunga matahari menghadap sumber cahaya
D. akar tumbuhan menuju pusat bumi
E. akar bakau merambat ke atas
16. Tumbuhan dapat melakukan respirasi pada batang melalui ....
A. stomata D. xilem
B. lentisel E. floem
C. kambium
17. Pada umumnya akar menuju ke pusat bumi karena pengaruh gaya gravitasi, tetapi bakau tidak demikian. Gerakan akar pada bakau disebut ....
A. geotropisme positif D. tigmotropisme negatif
B. geotropisme negatif E. fototropisme
C. tigmotropisme positif
18. Korteks yang terdapat pada batang berfungsi sebagai ....
A. tempat penyimpanan makanan
B. jalan respirasi
C. tempat pembesaran batang
D. pengangkutan air
E. pengangkutan hasil fotosintesis
19. Penyakit tanaman yang tidak bisa disembuhkan dengan penyemprotan obat-obatan adalah ....
A. penyakit darah pada pisang
B. serbuk putih pada daun
C. serangan TMV pada tembakau
D. serangan kutu loncat
E. serangan bakteri pada daun strawberi
20. Gerak tropisme dapat juga dialami oleh tumbuhan ketika berinteraksi dengan benda padat disebut ....
A. geotropisme
B. tigmotropisme
C. hidrotropisme
D. fototropisme
E. kemotropisme
Tidak ada komentar:
Posting Komentar