Sabtu, 15 Oktober 2011

TEORI PEMBELAJARAN : MEMBANGKITKAN MOTIVASI BERPRESTASI PADA SISWA

Seorang siswa mempunyai motivasi untuk belajar karena adanya kebutuhan untuk berprestasi. Motivasi berprestasi merupakan fungsi dari: 1) harapan untuk melakukan tugas dengan berhasil, 2) persepsi tentang nilai tugas tersebut, dan 3) kebutuhan untuk berhasil.
Kebutuhan untuk berprestasi bersifat intrinsik dan relatif stabil. Siswa yang mempunyai motivasi berprestasi tinggi ingin menyelesaikan tugas dan meningkatkan penampilan mereka. Mereka berorientasi kepada tugas dan masalah-masalah yang memberikan tantangan, di mana penampilan mereka dapat dinilai dan dibandingkan dengan suatu patokan atau dengan penampilan siswa lain. Mereka menginginkan adanya umpan balik mengenai penampilannya.
Siswa dengan motivasi berprestasi tinggi selalu memilih belajar untuk tugas-tugas yang mempunyai derajat tantangan sedang-sedang karena mereka menginginkan adanya keberhasilan. Mereka kurang menyenangi tugas yang mudah dan tidak memberikan tantangan. Sebaliknya untuk melakukan tugas-tugas yang sangat sulitpun mereka tidak mau, apabila mereka yakin bahwa tugas tersebut sulit untuk dilaksanakan. Dengan demikian terlihat bahwa di dalam bekerja mereka tidak bersifat untung-untungan, dan semua tujuan mereka adalah realistis. Apabila berhasil maka mereka akan cenderung untuk meningkatkan aspirasinya sehingga dapat meningkat ke arah tugas-tugas yang lebih sulit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa yang mempunyai motivasi berprestasi tinggi justru akan menurun motivasinya apabila selalu memperoleh keberhasilan di dalam melaksanakan tugas. Sebaliknya apabila mereka kadang-kadang mengalami kegagalan maka hal ini justru akan dapat meningkatkan motivasinya kembali.
Dari paparan di atas dapat diambil kesimpulan bahwa seorang guru perlu mengetahui sejauh mana kebutuhan siswanya untuk berprestasi. Dengan demikian mereka akan dapat memanipulasi motivasi, atau memberikan tugas-tugas yang sesuai untuk masing-masing siswanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar