Anda pernah cemburu? semua orang pasti pernah merasakan cemburu dan itu adalah hal yang alami. Cemburu adalah emosi yang rumit, terutama dalam suatu hubungan. Meski memang sifat alamiah, namun jika kecemburuan dibiarkan tumbuh, lambat laun dapat merusak hubungan Anda dan pasangan.
Jika Anda termasuk orang yang pecemburu, ada beberapa strategi dasar yang dapat diterapkan untuk mengendalikan emosi negatif Anda tersebut.
Berpikir Positif
Wanita umumnya lebih menggunakan perasaan ketimbang logika sehingga lebih banyak berpikir negatif tentang pasangan. Akibatnya, rasa cemburu terus berkobar, sehingga kecemburuan Anda hampir selalu menguasai Anda. Cobalah lebih berpikir positif. Pikiran ini akan membantu Anda terhindar dari perasaan cemburu.
Ingatkan Diri Tentang Konsekuensi
Kecemburuan hanya meninggalkan jejak luka dan kekecewaan dan merupakan emosi yang sulit untuk dikontrol. Inilah sebabnya mengapa Anda perlu mengingatkan diri dari semua hal buruk yang bakal terjadi jika Anda cemburu. Pikirkan tentang konsekuensi buruk secepat tumbuhnya kecemburuan Anda, sehingga Anda dapat lebih mudah menjinakkannya.
Jangan Membandingkan-bandingkan Diri Sendiri
Salah satu alasan utama mengapa orang merasa iri hati adalah karena membandingkan diri mereka dengan orang lain. Kita semua individu yang benar-benar unik. Jika mampu memahami konsep ini, Anda akan menyadari bahwa perbandingan antara satu sama lain tidak ada gunanya. Lebih baik fokuskan diri menjadi yang terbaik.
Salurkan Cemburu Menjadi Motivasi
Daripada membiarkan kecemburuan merugikan diri sendiri, coba berpikir tentang apa yang dapat Anda lakukan untuk mengubahnya. Cemburu hanya akan membuat Anda berpikir tidak rasional. Arahkan energi cemburu Anda ke arah yang positif. Misalnya, memotivasi diri untuk menjadi lebih baik.
Bergaya Hidup Sehat
Ada penelitian yang mengungkapkan, perasaan cemburu jarang berkobar setelah mengubah kebiasaan pola makan ke arah yang sehat. Ini cukup menarik. Lihatlah lebih dekat pada cara hidup Anda. Mungkin sumber rasa cemburu Anda karena Anda tidak menjalani diet tepat, tidak berolahraga cukup, atau tidak memiliki hobi yang bisa meningkatkan mood positif. Jika demikian, coba ubah kebiasaan itu dengan melakukan relaksasi atau travelling, yang efeknya bisa meredam rasa cemburu.
Semoga strategi ini bisa sedikit membantu atasi rasa cemburu Anda!
(Berbagai sumber)
Jika Anda termasuk orang yang pecemburu, ada beberapa strategi dasar yang dapat diterapkan untuk mengendalikan emosi negatif Anda tersebut.
Berpikir Positif
Wanita umumnya lebih menggunakan perasaan ketimbang logika sehingga lebih banyak berpikir negatif tentang pasangan. Akibatnya, rasa cemburu terus berkobar, sehingga kecemburuan Anda hampir selalu menguasai Anda. Cobalah lebih berpikir positif. Pikiran ini akan membantu Anda terhindar dari perasaan cemburu.
Ingatkan Diri Tentang Konsekuensi
Kecemburuan hanya meninggalkan jejak luka dan kekecewaan dan merupakan emosi yang sulit untuk dikontrol. Inilah sebabnya mengapa Anda perlu mengingatkan diri dari semua hal buruk yang bakal terjadi jika Anda cemburu. Pikirkan tentang konsekuensi buruk secepat tumbuhnya kecemburuan Anda, sehingga Anda dapat lebih mudah menjinakkannya.
Jangan Membandingkan-bandingkan Diri Sendiri
Salah satu alasan utama mengapa orang merasa iri hati adalah karena membandingkan diri mereka dengan orang lain. Kita semua individu yang benar-benar unik. Jika mampu memahami konsep ini, Anda akan menyadari bahwa perbandingan antara satu sama lain tidak ada gunanya. Lebih baik fokuskan diri menjadi yang terbaik.
Salurkan Cemburu Menjadi Motivasi
Daripada membiarkan kecemburuan merugikan diri sendiri, coba berpikir tentang apa yang dapat Anda lakukan untuk mengubahnya. Cemburu hanya akan membuat Anda berpikir tidak rasional. Arahkan energi cemburu Anda ke arah yang positif. Misalnya, memotivasi diri untuk menjadi lebih baik.
Bergaya Hidup Sehat
Ada penelitian yang mengungkapkan, perasaan cemburu jarang berkobar setelah mengubah kebiasaan pola makan ke arah yang sehat. Ini cukup menarik. Lihatlah lebih dekat pada cara hidup Anda. Mungkin sumber rasa cemburu Anda karena Anda tidak menjalani diet tepat, tidak berolahraga cukup, atau tidak memiliki hobi yang bisa meningkatkan mood positif. Jika demikian, coba ubah kebiasaan itu dengan melakukan relaksasi atau travelling, yang efeknya bisa meredam rasa cemburu.
Semoga strategi ini bisa sedikit membantu atasi rasa cemburu Anda!
(Berbagai sumber)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar